APLIKASI EVALUASI KERUSAKAN JEMBATAN BETON BERBASIS SISTEM PAKAR DENGAN TEKNOLOGI ANDROID


APLIKASI EVALUASI KERUSAKAN JEMBATAN BETON BERBASIS SISTEM PAKAR DENGAN TEKNOLOGI ANDROID
[I0119001][Abdul Malik Assalis Nisfullail] Penulis Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik

A. Latar Belakang
   
 Jembatan adalah suatu infrastruktur yang sangat penting, dikarenakan jembatan dapat menghubungkan dua wilayah yang sebelumnya terpisah oleh kondisi geografis menjadi terhubung dan dapat mempercepat waktu tempuh yang digunakan untuk mencapai wilayah satu dengan wilayah yang lain.Namun Jembatan perlu perawatan berkala sehingga harus dievaluasi dalam jangka waktu tertentu untuk memantau kerusakan yang terjadi pada bagian - bagian jembatan dikarenakan jembatan mengalami pembebanan secara terus menerus dan juga akan meningkat dari tahun ke tahun dikarenakan laju perkembangan aktivitas masyarakat.

Sesuai yang ditulis pada jurnal Aplikasi Evaluasi Kerusakan Jembatan BetonBerbasis Sistem Pakar dengan Teknologi Android, pemeriksaan berkala harus dilakukan agar kondisi jembatan tetap prima dan jembatan dapat bertahan untuk waktu yang lebih lama. Agar pengecekan lebih akurat, maka dibutuhkan suatu aplikasi untuk mengevaluasi kerusakan – kerusakan yang ada pada jembatan. Teknologi Android dipilih karena Android cukup lengkap menyajikan tool-tool khususnya yang berkaitan dengan fasilitas pengolahan data dan freeware. Android adalah software development yang dikembangan dalam bahasa Java berbasis OOP (Object Oriented Programming) atau dalam aplikasinya sering diterjemahkan menjadi Mobile Programming.

B. Tujuan
           
            Tujuan Artikel Ilimiah ini adalah untuk menganalisis rancangan dari jurnal Aplikasi  Evaluasi Jembatan Beton  Berbasis Sistem Pakar Dengan Teknologi Android.


C. Pembahasan

            Penjelasan pembuatan dan penerapan dari aplikasi memiliki urutan sebagai berikut ;



Halaman 1 ( Abstrak )
           
            Pada halaman pertama berisi mengenai abstrak dan juga pendahuluan yang berisikan mengenai alasan alasan yang menyebabkan aplikasi ini dibuat, seperti butuhnya perawatan berkala pada jembatan  yang merupakan akibat dari deteriorasi jembatan yang merupakan penurunan kualitas layan jembatan yang disebabkan kerusakan pada jembatan itu  sendiri. Namun, tingkat deteriorasi pada jembatan berbeda beda yang dipengaruhi oleh tipe jembatan, bagaimana jembatan dirancang dan bagaimana detailing awal ditentukan, bagaimana proses konstruksi dilaksanakan, bagaimana proses pemeliharaan selama ini, dan bagaimana lingkungannya berinteraksi dengan jembatan.

Halaman 2 ( Landasan Teori )

            Pada halaman kedua yang berisi Landasan Teori yang menjelaskan Apa itu sistem pakar menurut Suparman serta penjelasan mengenai teknologi android yang merupakan  platform software yang dibuat oleh google yang diperuntukkan telepeon pintar. Selain itu, pada halaman ini juga dijelaskan mengenai metode penelitian yang akan digunakan untuk menguji aplikasi ini nantinya.

Halaman 3

Pada halaman ketiga dijelaskan mengenai lokasi lokasi mana saja yang akan dipilih sebagai objek  penelitian, seperti jembatan dr.oen, jembatan pasar legi, dan juga jembatan balaikota, selain lokasi, pada halaman ini juga diterangkan mengenai rancangan sistem pada bagian skema tingkat kerusakan serta tindakan apa yang harus diambil untuk mengatasi kerusakan tersebut, meliputi bagian peer/kolom, gelagar, plat/deck, penopang landasan, landasan (sendi roll), talud/ abutmen, dan juga elemen nonstruktural.

Halaman 4

            Pada halaman keempat dijelaskan mengenai penyusunan rule serta formula formula pemrograman yang digunakan dalam aplikasi ini yang nanti akan menampilkan hasil dari data data mengenai jembatan yang akan dievaluasi nantinya.

Halaman 5

            Pada halaman kelima nantinya akan dijelaskan mengenai user interface dan juga table table yang digunakan dalam aplikasi nantinya

Halaman 6
           
            Pada halaman keenam berisi penjelasan lanjutan dari table table yang nantinya digunakan di dalam aplikasi tersebut

Halaman 7

            Pada halaman ketujuh berisi mengenai hasil ivestigasi dan pembahasan dari penelitian yang telah dilakukan pada beberapa jembatan yang disebutkan di dalan jurnal tersebut yang meliputi kondisi dan juga tingkat kerusakan yang dialami oleh jembatan – jembatan tersebut dalam bentuk nilai dari angka 0 sampai 5.

Halaman 8

            Pada halaman terakhir berisi mengenai kesimpulan dari penelitian mengenai analisa tingkat kerusakan yang dialami jembatan yang berkesimpulan konsep penanganan investigasi kerusakan jembatan beton menggunakan teknologi sistem pakar. Implementasi dari metode yang ada diaplikasikan dalam program berbasis android yang bermanfaat dalam membantu proses investigasi kerusakan jembatan beton. Dari 6 jembatan yang diinvestigasi mayoritas jembatan dalam keadaan mengalami kerusakan ringan yang memerlukan pemeliharaan rutin.



C. Kesimpulan

            jurnal Aplikasi Evaluasi Kerusakan Jembatan Beton Berbasis Sistem Pakar dengan Teknologi Android dapat memudahkan pekerjaan serta menghasilkan data mengenai tindakan yang harus diambil secara lebih tepat dan akurat, sehingga proses perbaikan jembatan dapat dilakukan lebih cepat dan akurat.




Komentar